Ini contoh teks berjalan. Isi dengan tulisan yang menampilkan suatu ciri atau kegiatan penting di desa anda.

Artikel

Puskesmas Temon 1 yang berada di Desa Temon Kulon siap beroprasi Tahun 2020

20 Desember 2019 09:00:57  Administrator  1.383 Kali Dibaca  Berita Desa

Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Temon 1 di Kecamatan Temon, yang terdampak pelebaran jalan untuk akses New Yogyakarta International Airport (NYIA) rencananya bakal dibangunkan gedung baru yang super megah. Menempati bekas lahan SMK Trimurti atau lahan Tanah Kas Desa Temon Kulon seluas 5.000 meter persegi, pembangunan fisik gedung baru ini menelan biaya pembuatan sebesar Rp8 miliar.

 Pelaksana Harian (PlH) Kepala Dinas Kesehatan Kulonprogo, Ananta Kogam Dwi Korawan mengatakan anggaran yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tersebut belum termasuk untuk pengadaan alat kesehatan. Jika ditotal bisa mencapai belasan miliar.

Pada saat ini bangunan puskesmas Temon 1 telah selesai di bangun. Setelah itu dia mengharap Puskesmas Temon I resmi pindah pada awal 2020 di lokasi yang baru.

Berdasarkan desain, sebanyak tiga bangunan berupa gedung rawat inap, administrasi, dan poli bakal dijadikan satu. . Sementara, di bagian tengah dan belakang, sebuah taman berkonsep green hospital akan dihadirkan.

 

Adapun, jumlah tempat tidur yang disediakan sebanyak 25, lebih banyak dari puskesmas pada umumnya yang berkisar 10 tempat tidur. Sementara untuk ruang rawat inap, bakal menyediakan satu kamar yang diisi maksimal dua tempat tidur dengan satu kamar mandi dalam.

 

Jumlah ruangan pada poli serta jumlah dokter yang melayani juga akan ditambah. "Tapi Puskesmas Temon I tidak akan naik kelas menjadi rumah sakit," ujar Ananta.

Megahnya rencana gedung baru Puskemas Temon 1 bukan tanpa alasan. Dinas Kesehatan Kulonprogo kata Ananta, ingin menjadikan puskesmas tersebut sebagai prototipe bangunan puskesmas di Kulonprogo. Selain itu juga menjadi gambaran puskesmas Kulonprogo karena lokasinya berhadapan langsung dengan NYIA.

"Jadi harus lebih bagus dan lebih lengkap, nantinya jika terjadi permasalahan kesehatan di area bandara, Puskesmas Temon I akan menjadi jujugan. Karena itulah, pembangunan gedungnya dibuat terbesar se-Kulonprogo," jelasnya

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Aparatur Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Kedungbanteng, Temon Kulon, Temon, Kulon Progo
Kalurahan : TEMON KULON
Kapanewon : TEMON
Kabupaten : KULON PROGO
Kodepos : 55654
Telepon :
Email :

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:89
    Kemarin:80
    Total Pengunjung:122.418
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.237.235.148
    Browser:Tidak ditemukan

Arsip Artikel

06 Maret 2019 | 33.799 Kali
Kontak
06 Maret 2019 | 31.697 Kali
Pemerintah desa
06 Maret 2019 | 31.572 Kali
Profil
06 Maret 2019 | 31.561 Kali
Sejarah Desa
06 Maret 2019 | 31.546 Kali
Profil Wilayah Desa
06 Maret 2019 | 31.511 Kali
Visi Misi
06 Maret 2019 | 31.506 Kali
Lembaga Masyarakat
20 Juni 2020 | 1.234 Kali
Rembug Stunting di Tengah Pandemi Covid-19
23 Januari 2019 | 1.466 Kali
SELAMAT DATANG
05 Juli 2019 | 31.468 Kali
Aduan
06 Maret 2019 | 31.697 Kali
Pemerintah desa
06 Maret 2019 | 31.561 Kali
Sejarah Desa
28 Agustus 2021 | 1.507 Kali
PERJUANGAN RELAWAN PENDAMPING ODDP DALAM VAKSINASI
06 Maret 2019 | 31.572 Kali
Profil

Belum ada agenda